Daftar Blog Inspirasi

Kamis, 24 Desember 2009

Orang Tua, Baruga dan Idealisme.

Kawan,
Hampir 5 tahun kita menghabiskan waktu, untuk belajar, diskusi, berdialektika, bercanda, turun kejalan, belajar tentang idealisme dan memahami kehidupan. jarang kita tak bertengkar saling " maccalla " tapi tak jarang kita juga bercanda tawa hal itu merupakan tanda kasih sayang persahabatan kita . Satu per satu pun diantara kita meninggalkan Rumah Pengetahuan yg megah penuh warna - warni itu

Kawan,,
Orang Tua kita yg membiayai kuliah ini. Satu persatu pun diantara orang tua kita menginjakkan kakinya di gedung baruga itu, dengan perasaan,haru, bangga, dan bahagia. " Anakku sudah SARJANA " Kelak jika ketemu dengan keluarga,tetangga dan temannya.

Ingatlah Kawan...
Kehidupan diluar Kampus sangat kejam semuanya dapat meruntuhkan logika kita. Teori - teori yg didapat di bangku kuliah pun tak sinergis dgn kehidupan luar. Tapi untunglah kita pernah membentengi diri kita dgn diskusi,berorganisasi,pela


tihan2, dan sedikit memahami kebenaran dan keadilan itu. Kita memasuki " KAMPUS " sesunguhnya, dimana idealisme itu dipertaruhkan . Apakah kita menjualnya atau mempertahankannya?

Kawanku,,,
Ku tak ingin persahabatan ini hanya sebatas kampus saja, tapi seumur hidup.Karena kalianlah yg mengingatkan , menasehati, memberi petunjuk , mengangkatku kembali jika ku terjatuh . Ku yakin dgn persahabatan ini , kita bisa mengatakan kepada Dunia bahwa IDEALISME bukan hanya berada dikampus tapi Seumur Hidup.



Tamalanrea.
23 Des 09.

0 komentar:

Posting Komentar